Cara Memasak Ayam Rica-Rica Kemangi Bumbu Sederhana
Resep Masakan Ayam Rica-Rica Kemangi. Olahan daging ayam ini enak banget lho bunda, dengan bumbu yang sederhana dan apa adanya lauk spesial ini pun bisa dihidangkan. Untuk membuat ayam rica ini saya memakai daun kemangi sebagai penambah aromanya. Jika bunda pengen mencobanya, resep ini mungkin bisa bunda coba..
Bahan dan Bumbu Masakan Ayam Rica Daun Kemangi:
- 500 gram ayam, cuci bersih, beri perasan jeruk nipis
- 10 buah cabe kriting merah
- 3 buah cabe besar/tanjung
- 4 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 1 jari lengkuas
- 2 lbr daun salam
- 2 btg serai
- 3 ikat daun kemangi, atw sesuai selera. Cuci dan tiriskan
- Gula dan garam secukupnya
Proses Cara Memasak Ayam Rica Daun Kemangi :
Langkah 1 : Ayam yg telah diberi jeruk nipis dibilas. Kemudian digoreng setengah matang. Sisihkan.
Langkah 2 : Bumbu2 dihaluskan kecuali daun salam, serai, dan lengkuas. Tumis bumbu sampai harum. Masukan serai, daun salam, dan lengkuas. Aduk.
Langkah 3 : Masukan ayam, aduk rata. Bila terlalu kering boleh ditambahkan sedikit air. Beri gula dan garam. Aduk, koreksi rasa. Bila sudah agak menyusut dan bumbu agak berminyak matikan apinya.
Langkah 4 : Masukan daun kemangi. Aduk lagi sampai daun kemangi menyatu dg bumbu.
Langkah 5 : Angkat dan hidangkan.
Nah, seperti itu lah bunda bagaimana saya memasak dengan Resep Masakan Ayam Rica-Rica Kemangi. Selamat mencoba yaa..