Resep Masakan Kentang Bumbu Kari Super Lezat

Resep Hari Ini | Cara Memasak Kentang Bumbu Kari - Kentang masak kari ternyata enak juga lho bund.. Nggak kalah rasa sama masakan kari ayam atau kari-kari yang lain. Kari memang sangat familiar dan sering disajikan pada menu masakan padang, tapi disini kita bisa membuatnya dengan bahan dan bumbu sederhana. 
Resep Kentang Bumbu Kari
Resep Masakan Kentang Bumbu Kari Yang Enak

Nah, kalau Bunda pengen coba, bisa pakai kentang untuk dimasak kari. Seperti ini nih resep dan bumbu rahasia kari kentang yang bisa bunda coba..

Bahan dan Bumbu Kentang Kari:

  • 600 g kentang ukuran sedang, kupas, potong 4
  • 2 sdm minyak sayur
  • 100 g bawang Bombay, iris kasar
  • 2 siung bawang putih, cincang kasar
  • 100 g daging sapi, iris tipis
  • 100 ml kecap Jepang
  • 1 sdt bumbu kari bubuk
  • 1 sdt merica bubuk
  • 1 sdt garam
  • 750 ml air
  • 50 g kapri muda, bersihkan

Cara membuat Kentang Kari Spesial Enak:

  1. Tumis bawang Bombay dan bawang putih hingga layu dan harum.
  2. Masukkan daging sapi, aduk hingga kaku.
  3. Tambahkan bumbu dan air. Didihkan.
  4. Masukkan kentang, masak dengan api kecil hingga kentang lunak dan kuah hampir habis.
  5. Masukkan kapri, aduk hingga layu. Angkat.

Iklan Atas Artikel

loading...

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

loading...